Dua mahasiswi angkatan pertama susul sidang Tesis

1 0
Read Time:1 Minute, 36 Second

Polinela (November, 2022) Program Pascasarjana Prodi Magister Terapan Ketahanan Pangan (MTKP) Politeknik Negeri Lampung kembali mengadakan sidang akhir (ujian tesis) diikuti dua mahasiswa yaitu Nurma Pratiwi dan Mutia Rizkia Shaffira pada kamis, 03 November 2022 . Ujian ini merupakan ujian thesis kedua di MTKP Polinela. Kedua mahasiswa melaksanakan ujian dalam waktu yang hampir bersamaan dengan tempat yang berbeda.

Nurma Pratiwi melaksanakan ujian dengan judul “Aplikasi Teknik High Energi Emulsification (HEE) Menggunakan Ultrasonikasi Pada Pembuatan Nanoemulsi Oleoresin Jahe Merah (Zingiber officinale Linn.var.rubrum)” di ruang sidang Direktur Polinela dengan ketua penguji Dr. Ir. Sarono, M.Si., anggota penguji Dr. Chandra Utami Wirawati, S.T.P., M.Si., dan Dwi Eva Nirmagustina, S.P., M.Si., Ph.D., moderator Dr. Henry Kurniawan, S.Si., M.Stat. mulai jam 13.30 hingga pukul 15.30 di ruangan direktur.

Sementara diruang BI Corner, Mutia Rizkia Shaffira mejalani sidang tesis dengan judul “Efektivitas pemberian ekstrak jahe merah dan brotowali terhadap produktivitas, imunitas dan kualitas karkas broiler” dengan ketua penguji Dr. Ir. Suraya Kaffi Syahpura, M.T.A., anggota Dr. Nurhayati, S.Pt., M.P., dan Dr. drh. Dwi Desmiyeni Putri, M.Si serta moderator Dr. Irmayani Noer, S.P., M.Si., dimulai pukul 13.00 s.d 15.00.

Irmayani Noer juga turut bangga atas capaian mahasiswa MTKP Angkatan pertama “Selamat atas kelulusan saudari Nurma dan Mutia. Insyaallah November ini, MTKP akan mengirim 3 mahasiswanya untuk diwisuda mengikuti wisuda periode 3 Polinela tahun 2022. Selamat, sukses dan berkah. Semoga ilmu yang didapat bermanfaat bagi pengembangan diri dan kecakapan dalam bekerja dan yang terpenting adalah Bangga menjadi bagian dari ketahanan pangan negeri” ucap beliau.

“kurang lebih 1 pekan setelah sidang perdana mahasiswa atas nama Subandi,  tapatnya 26 Oktober 2022. Kedua mahasiswa ini menyusul untuk sidang, semoga yang lain juga segera melakukan sidang tesis agar semuanya bisa lulus tepat waktu” ujar Henry selaku sekretaris MTKP disela aktifitasnya. Ujian berlangsung khidmat dan diakhiri dengan sesi foto bersama.

 

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %